Visi

VISI, MISI, TUJUAN DAN STRATEGI PROGRAM STUDI PENDIDIKAN EKONOMI

Visi program studi pendidikan ekonomi adalah “Menjadi program studi yang unggul dan berdaya saing secara regional serta mampu melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi berbasis online dengan berlandaskan kasih untuk Tuhan dan Ibu Pertiwi (Pro Deo Et Patria) pada tahun 2022”.

Misi

1.    Menyelenggarakan pembelajaran yang bermutu yang didukung oleh tenaga edukatif yang kompoten dan mampu menguasai Teknologi Informasi (TI).

2.    Mengembangkan penelitian IPTEK bagi kemajuan pendidikan bidang ekonomi

3.    Melaksanakan pengabdian kepada masyarakat berlandaskan kasih untuk Tuhan dan Ibu pertiwi (Pro Deo Et Patria) dalam rangka memajukan pendidikan menengah umum dan kejuruan.

4.    Menjalin,  dan  membina  kerjasama  yang  bersahabat  dengan  stakeholders  terutama dibidang pendidikan ekonomi dan kerja sama dengan badan usaha dan perusahaan.

Tujuan

1.    Menciptakan  kualitas  proses  pembelajaran  yang  bersahabat  dan  menyenangkan  yang berorientasi pada Kurikulum KKNI serta menuju standar internasional.

2.    Menghasilkan    guru-guru    yang    mampu    melakukan        kegiatan    penelitian    dan pengembangkan  pendidikan dan  pembelajaran, peningkatan profesi  dan ilmu pengetahuan di bidang pendidikan ekonomi.

3.    Pemanfaatan  dan  pengoptimalan  teknologi  informasi  dan  komunikasi  dalam  semua kegiatan tridarma perguruan tinggi yang bersahabat dengan melakukan pengadian ditengah-tengah masyarakat.

4.    Membuat  kerjasama  di  lingkungan  internal  dan  eksternal  Perguruan  Tinggi  dan melaksanakan Pengabdian Masyarakat melalui kerjasama dengan Pemerintah daerah di Sumatera Utara, dan lembaga lain yang relevan di bidang Pendidikan Ekonomi.